Team Kabar Online – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jombang membuka tahun 2025 dengan prestasi membanggakan. Pemkab berhasil meraih predikat “Sangat Baik” dalam evaluasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) tahun 2024.
Berdasarkan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Nomor 13 Tahun 2024, Kabupaten Jombang mencatatkan Indeks 3,91 dalam Evaluasi SPBE Pemerintah Daerah di Jawa Timur.
Baca Juga : Kejati Jatim Ucapkan Selamat Tahun Baru 2025
Penghujung Tahun 2024, Kajati Jatim Mia Amiati Terimakasih Kepada Media
Pencapaian ini menegaskan keberhasilan Pemkab Jombang dalam membangun pemerintahan yang bersih, efektif, transparan, dan akuntabel. Bahkan, indeks SPBE Jombang terus meningkat secara konsisten selama tiga tahun terakhir. Pada 2022, indeks tercatat di angka 2,96. Angka ini naik menjadi 3,49 pada 2023, hingga akhirnya mencapai 3,91 pada 2024.
Penjabat (Pj) Bupati Jombang, Dr. Drs. Teguh Narutomo, M.M., menyampaikan apresiasi atas kontribusi seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Menurutnya, pencapaian ini adalah bukti nyata efektivitas digitalisasi layanan pemerintahan di Jombang.
“Alhamdulillah, berkat kerja keras dan kolaborasi seluruh OPD, Indeks SPBE Kabupaten Jombang naik signifikan. Ini membuktikan bahwa digitalisasi layanan pemerintahan berjalan efektif dan efisien. Semoga capaian ini memotivasi kita semua untuk menjadi lebih baik lagi,” ujar Pj Bupati Jombang.
Meski sudah meraih predikat “Sangat Baik”, Pemkab Jombang berkomitmen untuk terus berinovasi. Penerapan teknologi digital akan terus ditingkatkan demi tata kelola pemerintahan yang lebih lincah, kolaboratif, dan akuntabel. Selain itu, semangat reformasi birokrasi tetap menjadi fokus utama untuk mendukung pelayanan publik yang berkualitas. Team – Red
Berita Lainnya : Kajati Jatim Mia Amiati Beri Pesan Khusus kepada Para Jaksa di Apel Pagi
Kajati Jatim Mia Amiati Jelaskan Fungsi Kejaksaan Didalam dan Diluar Sistem Peradilan Pidana
2 thoughts on “Prestasi Gemilang! Kabupaten Jombang Raih Predikat ‘Sangat Baik’ di SPBE 2024”